Taqy Malik hari ini akan melepas status dudanya dan siap menikahi calon istrinya Sherel Thalib. Keduanya siap menggelar pernikahan di Kota Batam, kampung halaman calon istri Taqy. Sang ayah, Mansyardin Malik membeberkan persiapan pernikahan sudah 99 persen dan akad nikah akan dilaksanakan sore ini.
"Insya Allah kita akan melaksanakan akadnya di Sand Park Montigo Resort di Batam. Gitu Insya Allah mohon doanya ya," kata dia. Lantaran masih dalam pandemi Covid 19, keluarga Taqy dan Sherel membatasi jumlah tamu undangan yang hadir. Sesuai protokol kesehatan yang diajukan pemerintah, keduanya hanya mengundang beberapa tamu saja yang terdiri dari keluarga dan teman dekat.
"Kita kan begini kita kan masih Covid 19 ya. Kita akan mengikuti protokol kesehatan yang sudah diberlakukan oleh pemerintah kita," ujar ayah Taqy Malik. "Kita ikuti protokol kesehatan itu jadi tamu dibatasi dan tetap menjaga jarak gitu. Iya terbatas," lanjutnya. Hari ini pernikahan Taqy Malik dan Sherel Thalib akan disiarkan secara live di akun Instagram milik Taqy sekira pukul 15.00 WIB.
Ini menjadi pernikahan kedua bagi Taqy setelah bercerai dengan Salmafina Sunan, putri dari Sunan Kalijaga pada beberapa tahun lalu. Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.